May 15, 2013

Progam Studi Ilmu Psikologi UMSIDA

Fakultas Psikologi Umsida sudah berdiri sejak 8 tahun yang lalu, tepatnya di tahun 2004. Dan Sudah ter-Akreditasi sejak tahun 2011. Saat ini fakultas ini, telah mendapat ijin operasional untuk pembukaan Progam Studi Ilmu Psikologi Strata Satu (S1).


Prodi Ilmu Psikologi adalah sebuah sebuah progam yang mempelajari tentang berbagai aspek proses mental dan perilaku manusia, baik sebagai individu maupun sebagai makhluk sosial.. Dengan Eko Hardiansyah, S.Psi, M.Psi  sebagai Dekan, dan Effy Wardayati Maryam, S.Psi, M.Si. sebagai Kepala Progam Didik.

Untuk Progam Studi Ilmu Psikologi sendiri, merupakan jurusan yang baru di UMSIDA, namun peminatnya cukup banyak sekali. Mengingat UMSIDA adalah Universitas terbaik yang ada di Sidoarjo. Untuk Fakultas Psikologi sendiri untuk saat ini mempunyai lebih dari 200 Mahasiswa.

Didukung dengan tenaga didik yang mumpuni pada bidangnmya, diharapakan mahasiswa dapat menyerap berbagai ilmu yang diajarkan. Selain tenaga didik yang memang ahli dalam bidangnya, Prodi Psikologi memiliki fasilatas Lab Psikologi.

Dalam Praktiknya, tenaga ahli Psikologi atau lulusan Psikologi sangat dibutuhkan di banyak sektor, seperti : lembaga bantuan hukum, guru BK/BP, lembaga kemasyarakatan, konsultan, teraphist, personalia, Trainer SDM, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Yang membuatnya unggul dari Perguruan Tinggi lainnya adalah, Progam Studi yang bertujan menciptakan akademisi yang berkualitas, berkarakter Islami, dan unggul. Memiliki potensi yang berorintasi pada IPTEK, mengingat hal ini sangat dibutuhkan untuk saat ini. Serta mengikuti perkembangan ilmu psikolgi terkini, sehingga dapat bersaing di-era global.

No comments:

Post a Comment